Membaca Asmaul Husna Tiap Pagi


Semua memandang selembar kertas lekat-lekat. Seksama. Kertas dengan warna berbeda tiap kelas. Biru, merah mudah, hijau, biru, kuning. Isinya, nadzam Asmaul Husna beserta doa. Semua keluarga Madrasah menyatu suara, bersenandung asmaul husna. Siswa membaca, guru membaca.

Dipandu lewat pengera suara oleh kepala Madrasah. Pembacaan berlangsung khidmat.


Pembacaan Asmaul Husna jadi kegiatan pembuka di Madrasah. Kegiatan ini rutin tiap pagi. Bertempat di halaman Madrasah. Waktunya, mulai pukul 06.50 sampai 07.05 WIB. Selain Asmaul Husna, shalawat dan do’a belajar ikut dibaca. Khusus hari Jum’at, bacaan ditambah tahlil.

Pembacaan asmaul Husna jadi salah satu program pembiasaan Madrasah. Selain itu, ada shalat dhuha, shalat jama’ah dhuhur, hafalan suratan tertentu.












Komentar